warga purbalanjar
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Besok, Stasiun Purwokerto Steril dari Pedagang Asongan

Go down

Besok, Stasiun Purwokerto Steril dari Pedagang Asongan Empty Besok, Stasiun Purwokerto Steril dari Pedagang Asongan

Post  tahenk Thu Feb 28, 2013 9:25 pm

PURWOKERTO: Mulai 1 Maret besok, para pedagang asongan dilarang berjualan di dalam stasiun kereta api. Para pedagang yang masih bertahan berjualan di lingkungan stasiun akan ditindak tegas.

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daops) V Purwokerto, Zakaria, Kamis (28/2/2013), mengatakan, kebijakan pelarangan pedagang asongan berjualan di dalam stasiun sebenarnya sudah diumumkan sejak awal 2012 dan terus disosialisasikan. "Mulai besok kami akan bertindak tegas, kepada pedagang asongan yang masih berjualan di dalam stasiun," katanya.

Pelarangan pedagang asongan berjualan di stasiun mengacu Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2007 tentang Perkeretaapian. Dalam Pasal 38 disebutkan, ruang manfaat jalur kereta api diperuntukkan bagi pengoperasian kereta api dan merupakan daerah yang tertutup untuk umum.

Zakaria menambahkan, Pasal 124 Peraturan Pemerintah Nomor 72/2009 tentang Lalu-lintas dan Angkutan Kereta Api juga disebutkan setiap orang dilarang masuk ke dalam peron stasiun, kecuali petugas, penumpang yang memiliki karcis, serta pengantar yang memiliki karcis peron.

Namun demikian, menurut Zakaria, upaya penertiban pedagang asongan di dalam stasiun tidak akan menggunakan kekerasan. " Kami berharap pedagang sadar karena peraturan ini berlaku juga di daerah lain," ungkapnya.

>>kompas.com
tahenk
tahenk

Jumlah posting : 2009
Join date : 27.01.08
Lokasi : Jakarta Selatan

http://tahenk.multiply.com/

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik