warga purbalanjar
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Ayahnya dijemput pulang, Tasripin dapat kambing

Go down

Ayahnya dijemput pulang, Tasripin dapat kambing Empty Ayahnya dijemput pulang, Tasripin dapat kambing

Post  tahenk Fri Apr 19, 2013 10:05 pm

Perhatian terhadap Tasripin tidak hanya dalam bentuk perombakan rumah. Tasripin juga akan diberi kambing.

Tasripin mengaku senang karena akan mendapat kambing untuk dipelihara. Kendati demikian, dia mengharapkan ayahnya, Kuswito (41), segera pulang dari Kalimantan dan berkumpul bersama keluarga.

"Saya ingin kembali bersama bapak lagi," katanya.

Informasi yang dihimpun, Kuswito telah tiba di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, dan sedang dijemput oleh petugas Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Banyumas.

Tasripin dan ketiga adiknya sejak lima bulan lalu ditinggal pergi ayah dan kakak sulungnya, Natim (21), karena bekerja sebagai buruh perkebunan kelapa sawit di Kalimantan.

Sementara ibundanya, Satinah (37), telah meninggal dunia dua tahun lalu akibat tertimpa batu saat menjadi buruh penambang pasir di desanya.

Oleh karena itu, Tasripin yang telah putus sekolah sejak kelas tiga SD berusaha menghidupi adik-adiknya dengan menjadi buruh serabutan.

Puluhan personel TNI dari Kodim 0701 Banyumas dan Komando Resor Militer 071 Wijayakusuma sejak Kamis (18/4) merehab rumah Tasripin.

Tasripin bersama ketiga adik-adiknya, Dandi (7), Riyanti (6), dan Daryo (4), untuk sementara diinapkan di Hotel Wisata Niaga sejak Rabu (17/4).

Komandan Komando Distrik Militer 0701 Banyumas Letnan Kolonel Infanteri Helmi Tachejadi Soerjono mengatakan rehabilitasi terhadap rumah Tasripin (10) sudah mencapai 90 persen.

"Rehab rumah sudah maksimal, saya katakan sudah 90 persen. Nanti akan ditata di mana dia akan tidur, di mana dia akan belajar," katanya di Purwokerto, Jumat (19/4) dikutip antara.

Pihaknya masih akan tetap membenahi rumah Tasripin di Dusun Pesawahan, Desa Gunung Lurah, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas.

>>>merdeka.com
tahenk
tahenk

Jumlah posting : 2009
Join date : 27.01.08
Lokasi : Jakarta Selatan

http://tahenk.multiply.com/

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik